You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengaduan Lewat Qlue Ditindaklanjuti Bertahap
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Warga Bisa Pantau Langsung Laporan di Qlue

Pengaduan yang disampaikan warga ke Jakarta Smart City (JSC) melalui aplikasi Qlue ditindaklanjuti secara bertahap.

Wait adalah status ketika laporan yang dikirimkan baru masuk ke data kelurahan dan menunggu untuk ditindaklanjuti

Warga pun bisa memantau langsung pengaduan yang sudah dilaporkan.

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) DKI Jakarta, Dian Ekowati mengatakan, ada tiga status yang menjadi indikator laporan warga di Qlue. Ketiganya, masing-masing ditandai warna merah atau wait (menunggu), kuning atau laporan sedang diproses, hijau atau telah dikerjakan.

1.296 Pengaduan Melalui Qlue Masuk ke Sudinhub Jaksel

"Wait adalah status ketika laporan yang dikirimkan baru masuk ke data kelurahan dan menunggu untuk ditindaklanjuti," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (7/9).

Menurut Dian, beberapa laporan yang sudah ditindaklanjuti dan menunjukan indikator hijau bisa saja kembali ke merah atau wait. Itu disebabkan karena ada pengguna Qlue lain yang merasa Tindak Lanjut (TL) dari petugas tidak sesuai harapan mereka.

"Beberapa laporan yang berstatus wait pada aplikasi Qlue sebenarnya sudah ditindaklanjuti pihak kelurahan. Tapi bisa saja pengguna Qlue lain melaporkan kembali karena kurang puas," ucapnya.

Dian menambahkan, saat ini pihaknya tengah mengembangkan aplikasi Citizen Relation Management (CRM). Aplikasi ini berguna untuk mengkoordinasikan antar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait dengan pengaduan warga.

"Laporan yang bukan kewenangan kelurahan bisa dikoordinasikan melalui CRM," ucapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4452 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1327 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1276 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1275 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1233 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik